Sekilas Profil
Profil
AZKA MICE and RENTAL adalah perusahaan yang berasal dari Bandung, yang bergerak di bidang jasa penyewaan (rental) kendaraan dan kepariwisataan. Berdiri sejak Tahun 2003, dengan nama Azka Rent Car, kini kami hadir dengan konsep baru yang mengedepankan pelayanan prima dan pengalaman berkesan yang tak terlupakan.
Nama AZKA merupakan nama yang sudah dikenal dalam dunia penyewaan kendaraan di Bandung, dan merupakan anggota dari Asosiasi Pengusaha Rental Mobil Bandung (ASPAR) dan Anggota dari Asosiasi Perusahaan Penyelenggara Pameran dan Konvensi Indonesia (ASPERAPI).
Kami menyediakan kendaraan untuk keperluan kegiatan pribadi maupun pariwisata. Cakupan area pelayanan kami tidak hanya meliputi wilayah Bandung, namun juga kota-kota lain di Jawa, Bali, dan Sumatera. Pelanggan kami pun cukup beragam, yaitu individu-individu, instasi pemerintahan, pihak-pihak swasta, hotel, travel dan para profesional, baik dari dalam maupun luar negeri.